Menemukan cafe pagi kota Malang yang buka di bawah jam 10.00 memang sedikit susah. Pasalnya keinginan untuk ke cafe bukan hanya datang di malam hari saja, terkadang tiba-tiba ingin ngafe di pagi hari juga. Tetapi cafe hits yang anda ketahui belum tentu buka mulai pagi. Jangan bingung, ada beberapa rekomendasi cafe pagi kota Malang yang bisa untuk didatangi.
Bunchbead Malang
Cafe pagi kota Malang yang pertama adalah Bunchbead. Ini adalah salah satu cafe recommended di Malang bagi yang ingin nongkrong di pagi hari. Tempatnya asik dan nyaman yang cocok bagi yang ingin menikmati ice cream atau gelato. Ada juga snack yang bisa anda pilih seperti kentang goreng dengan harga yang murah. Letaknya berada di Jl. Bend. Riam Kanan No.11, Sumbersari, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Jam buka: 09.00 pagi – 04.30 sore.
DW Coffee Shop
Yang ingin ngopi, ada cafe pagi kota Malang yaitu DW Coffee Shop. Tempat ini sangat cocok bagi anda yang masih ingin nongkrong di pagi hari atau sarapan. Ada beberapa menu yang sesuai untuk kudapan pagi anda seperti sandwich, pizza, atau snack yang lain. Untuk harganya sesuai dengan kantong mahasiswa yang terjangkau. Ada juga beberapa bacaan buku yang tersedia yang bisa anda baca. Cafe ini letaknya berada di Jl. Bogor No.11, Sumbersari, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Jam buka: 08.30 pagi – 11.00 malam.
Telescope
Masih bertemakan kopi, anda juga bisa datang ke cafe pagi Malang yaitu Telescope. Tempatnya bagus dan harga yang ditawarkan juga murah. Minuman dingin maupun panas bisa anda pesan sesuai dengan selera anda. Letaknya berada di Jl. Kalpataru No.112C, Jatimulyo, Malang. Jam buka: 08.00 pagi – 12.00 malam.
Java Dancer Coffee Roaster
Cafe pagi kota Malang yang satu ini menyajikan pilihan kopi arabica sebagai menu utamanya. Tetapi ada juga kudapan yang bisa anda pesan seperti waffle, pasta, ayam dan banyak yang lainnya. Tempatnya bagus dengan interior yang sangat Jawa. Namun jika dilihat dari menunya lebih banyak mengarah ke cita rasa makanan barat. Soal harga, makanan disini standard harga cafe pada umumnya. Letaknya berada di Jl. Jakarta, Oro-oro Dowo, Klojen, Malang. Jam buka: 07.30 pagi – 01.30 dini hari.
Teracota Cafe
Ada lagi cafe pagi kota Malang yang berada di Hotel Santika yaitu Teracota Cafe. Tempat nyaman dan bagus bisa anda dapatkan di cafe ini. Banyak pilihan makanan dan minumannya juga. Letaknya berada di Jl. Letjen Sutoyo No. 79, Lowokwaru, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Jam buka: 06.00 pagi – 11.00 malam.
Endorse Cafe
Yang sedang mencari makanan yang lumayan kekinian, anda bisa datang ke Endorse Cafe. Tempatnya nyaman dan bagus untuk foto-foto. Tampilan dari makanan dan minuman yang disajikan juga menarik. Untuk harga tidak usah khawatir karena terjangkau. Aneka macam masakan ayam, pasta, dan Gyoza adalah beberapa contoh yang bisa anda pesan disini. Letaknya berada di Jl. Danau Maninjau Selatan Blok D1 – D26, Sawojajar, Kedungkandang. Jam buka: 08.00 pagi – 10.00 malam, namun pada jumat anda tidak bisa datang pagi karena buka mulai pukul 02.00 siang.
Vosco Coffee
Mnencari cafe pagi untuk bersantai? Anda bisa datang ke Vosco Coffee. Walaupun spesialis kopi lokal maupun import, namun ada juga makanan atau camilan yang enak. Pizza, kentang, dan ayam adalah beberapa menu yang disajikan disini. Untuk harganya standard harga cafe. Mungkin ada yang bilang lumayan mahal namun rasa sepadan dengan harga. Letaknya berada di Jl. Borobudur No.27A, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang. Jam buka: 08.00 pagi – 10.55 malam.
Ladang Coffee
Yang ingin breakfast di cafe sambil ngopi, Ladang Coffee adalah tempat yang patut untuk anda datangi. Tempatnya lumayan luas dengan model klasik bangunan jaman dulu. Varian kopinya banyak, ada makanan ringan, dan juga makanan berat. Mie kuah, pasta, dan sayap ayam misalnya masih dengan harga terjangkau untuk kantong. Letaknya di Jl. Guntur No.31, Oro-oro Dowo, Klojen, Kota Malang. Jam buka: 08.00 pagi – 00.00 dini hari.
The Library Cafe
Yang bisa menjadi tempat nongkrong anda selanjutnya adalah The Library Cafe. Walaupun tempatnya tidak terlalu luas, namun desain interior, furniture dan penampakan menyeluruh dari cafe ini bisa membuat anda betah untuk di cafe ini. Sesuai namanya, cafe ini menyuguhkan kopi serta makanan western. Untuk harganya standard cafe dengan makanan western pada umumnya. Letaknya berada di Jl. Baluran No.2, Oro-oro Dowo, Klojen, kota Malang. Jam buka: 08.00 pagi – 11.00 malam.