Menjadi tetangga dari Malang, Kota Batu memang memancarkan aura indahnya seperti sebutannya yaitu Shining Batu. Selain menawarkan beragam tempat wisata, kota ini juga kaya akan kulinernya. Bagi para kawula muda yang ingin berburu terutama kuliner kekinian Batu Malang. Bisa mengikuti rangkuman dari Kaya Kuliner. Jadi, sambil merilekskan pikiran dan badan, bisa sekaligus membahagiakan perut. Jika weekend memiliki kesempatan untuk berkulineran, tak salah untuk mengunjungi tempat di bawah ini.

Omah Kitir

Image source : www.traveloka.com

Omah Kitir atau dalam Bahasa Indonesia yang berarti rumah kincir menjadi rekomendasi pertama. Tempat hangout dengan city view ini menyediakan kuliner kekinian. Kalian bisa mencoba ragam menu seperti steak, pizza, lasagna, dan lainnya. Jika ingin mendapatkan ambience yang lebih nyaman, bisa mengunjungi nya di malam hari. Ini karena anda bisa menikmati indahnya kota Batu yang penuh dengan lampu-lampu. Bagi yang suka ngopi, tersedia kopi juga lho ditempat ini.

Alamat: Jl. Ridwan No.1, Ngaglik, Kota Batu

Jam Buka: 11.00–23.30 WIB

Ria Djenaka Shining Batu

Image source : www.malangculinary.com

Meskipun bukan cafe yang baru-baru ini ada, namun Ria Djenaka menjadi salah satu pilihan tempat nongkrong anak muda. Dari desain dan nuansa cafenya terlihat cukup kekinian apalagi untuk para mahasiswa. Tempatnya sangat strategis karena berada di sebelah kanan Jawa Timur Park 3. Namun walaupun sangat ke anak mudaan, café ini juga cocok untuk dikunjungi bersama keluarga. Ada live music nya juga lho yang menambah suasana lebih nyaman.

Alamat: Jl. Ir. Soekarno No.142, Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu

Jam Buka:  08.00–01.00 WIB

Fifteen Celcius

Kuliner Kekinian Batu Malang
Image source : halomalang.com

Tempat bagus selanjutnya yang cocok untuk menikmati kuliner kekinian Batu Malang adalah Fifteen Celcius. Pemandangan rooftop adalah hal utama yang menjadi tempat ini patut untuk dikunjungi. Pilihan menu nya sangat kekinian seperti onion rings, steak, dan burger. Tampilan dari menu yang disajikan juga sangat bagus dan unik. Sedangkan untuk harganya memang sedikit mahal, namun worth sih dengan makanan dan pemandangan yang indah.

Alamat: Jl. Abdul Gani Atas, Ngaglik, Kota Batu

Rumah Sosis

Kuliner Kekinian Batu Malang
Image source : www.qupas.id

Rumah Sosis menjadi destinasi yang terakhir untuk kuliner kekinian.  Jika kalian sangat suka dengan apapun olahan sosis, cocok deh datang ke tempat ini. Lokasinya mudah ditemukan lho karena terletak di depan BNS Malang. Nah, bagi yang tidak ingin makan nasi, bisa nih mencoba aneka olahan sosis yang nikmat. Bukan hanya sosis sapi saja ya karena ada sosis ayam juga. Cobain deh sosis bakarnya dengan macam rasa termasuk keju dan black paper.

Alamat: Jl. Oro-Oro Ombo No.12, Oro-Oro Ombo, Kota Batu