Bakso sudah menjadi ciri khas dari kota Malang. Dimanapun anda berada, anda sangat mudah menemukan penjual bakso di kota ini. Jika anda sering mendengar yang terkenal saja seperti bakso Presiden, anda bisa mencoba bakso paling enak di kota malang di beberapa tempat bawah ini. Rasanya tidak akan membuat anda menyesal untuk datang ke tempat ini lagi.
Bakso 757
Apakah anda sudah pernah mendengar Bakso 757 atau yang sering disebut Jumaju? Jika anda belum mengetahuinya, biasanya bakso ini dijual menggunakan gerobak keliling. Yang biasanya sering ditemui adalah di sekitar Jalan Kerto-Kerto. Namun ada juga warungnya di Jl. Jalan Kertosentono No.92 dan di Jl. Jalan Mayjend Panjaitan Gang 17A Nomor 3, Penanggungan. Rasa dari baksonya sunguh khas sekali beda dari bakso yang lain. Ada pilihan bakso halus, kasar, bakso besar, dan bakso kecil yang terlihat seperti cilok yang dagingnya sangat lembut ketika dikunyah. Bakso paling enak di Malang ini termasuk juga bakso khas kota Malang yang paling enak dan murah. Jam buka mulai pukul 11.00 siang hingga 09.00 malam.
Bakso Prima
Berpindah ke Jl Soekarno Hatta, ada bakso paling enak di kota Malang yaitu Bakso Prima. Anda bisa menemukannya juga di Jl. Kalpataru Kav. 2, Jatimulyo atau yang dijual keliling menggunakan motor. Tempat ini jarang sepi karena selalu dipenuhi pelanggan. Rasa basko, kuah yang enak dan banyak pilihan pelengkap bakso seperti jerohan yang menjadi daya tariknya. Harganya juga murah yaitu Rp 3.000 untuk bakso dan Rp 2.000 untuk gorengan atau jerohan. Jam buka mulai pukul 10.00 pagi hingga 09.00 malam.
Bakso Damas
Masih di sekitaran jalan Soekarno Hatta, ada lagi bakso paling enak di kota Malang yaitu Bakso Damas. Ada banyak pilihan bakso bulat, bakso kotak, gorengan,jerohan, dan ceker. Harganya juga tidak terlalu mahal justru malah murah meriah yang bisa disesuaikan dengan budget anda. Jam buka mulai pukul 10.00 pagi hingga 10.00 malam.
Bakso Cak Toha Cabang Semeru 24
Di Jl. Trunojoyo Nomor 80, Klojen ada bakso paling enak di kota Malang yaitu Bakso Cak Toha Cabang Semeru 24. Rasa baksonya mantap dan berukuran lumayan besar. Tinggal pilih saja bakso urat, bakso halus, bakso jumbo, atau gorengan. Letaknya berada di dekat Setasiun Kota Baru Malang. Jadi apabila anda sedang kelaparan menunggu kereta yang datangnya masih lama, anda bisa mampir kesini. Jam buka mulai pukul 12.30 siang hingga 09.00 malam.
Bakso Kota Cak Man
Di tempat bakso paling enak di kota Malang yang selanjutnya adalah Bakso Kota Cak Man. Letaknya berada di Jl. WR. Supratman C1 Kav. 13 – 14, Rampal Celaket. Jam buka 10.30 siang hingga 09.00 malam. Tempatnya lumayan luas untuk bisa dikunjungi bersama keluarga. Jika anda menemukannya di tempat lain di Malang, mungkin rasanya agak berbeda dengan yang di pusat ini karena yang lainnya hanya franchise bakso saja tidak sekalian dengan kuahnya. Harganya masih standard seperti harga bakso pada umumnya. Ada yang unik dari tempat ini yaitu bakso kotak yang sangat pedas.
Bakso Pak Ragil
Yang suka beli bakso di pedagang keliling atau gerobak, ada satu rekomendasi dari bakso paling enak di kota Malang yaitu Bakso Pak Ragil. Walaupun tidak memiliki warung, namun Bakso Pak Ragil ini sering mangkal di Jl. Kertorejo dan Jl. Kertoleksono. Harganya sangat murah yaitu hanya dengan Rp 5.000 saja anda sudah kenyang dengan bakso disini. Namun anda bisa memilih sendiri berapa anda ingin membeli. Bapaknya sangat ramah, terkadang diberi bonus gorengan. Walapun harganya sangat murah, namun rasa bakso dan kuah disini enak.
Bakso Kerikil Pak Ndut
Di Jl. Pondok Blimbing Indah Kota Araya Blok P-1 No.41, Pandanwangi, Blimbing, ada Bakso Kerikil Pak Ndut. Harganya murah dan baksonya mantap yang bisa membuat anda ketagihan untuk kembali lagi ke tempat ini. Jam buka mulai pukul 10.00 pagi hingga 06.00 malam, kecuali Kamis tutup.
Bakso Sate Trowulan
Yang legendaris, Bakso Sate Trowulan juga menjadi rekomendasi bakso yang enak.Letaknya berada di Jl. C.Trowulan No.65 02, 02, Mojolangu, Kec. Lowokwaru. Disini anda bisa menemukan sate bakso bakar dan bakso halus dengan saus yang istimewa. Harganya juga tidak terlalu mahal yaitu Rp 1 tusuk dengan 10 butir bakso dihargai Rp 30.000. Jam buka mulai pukul 10.00 pagi sampai 07.00 malam.
Bakso Cak Kirun
Jika anda melintasi Jl. Besar Ijen, Oro-oro Dowo, anda pasti pernah melihat warung bakso yang berada di seberang dan samping Program Diploma Universitas Merdeka. Walaupun tempatnya kecil, namun bakso Cak Kirun memiliki pilihan jerohan juga seperti paru goreng. Dengan harga yang sesuai kantong, anda bisa menyantap 1 porsi bakso yang bisa membuat anda kenyang. Jam buka mulai pukul 10.00 pagi hingga 06.00 malam.
Bakso Sehat Hj Akrom Kauman
Tempat yang selanjutnya adalah Bakso Sehat Hj Akrom yang legendaris sejak dulu. Letaknya berada di Jl. Kauman, Klojen. Jika anda belum pernah datang kesini, mungkin akan sedikit sulit untuk menemukannya. Ini dikarenakan letak dari warung yang berada di gang yang kecil. Ada tempat yang bisa dijadikan patokan yaitu Mitra Meubel. Disamping meubel inilah gang kecil tersebut berada. Akan ada tulisan yang lumayan besar yaitu Bakso Sehat Hj Akrom. Beda dengan di tempat lain, bakso ini memiliki cita rasa timur tengah yang kaya akan rempahnya. Yang spesial di tempat ini yaitu daging sapinya tidak digiling melainkan menggunakan cara yang manual yaitu di pukul menggunakan tongkat besi dan tanpa MSG lho. Resep turun menurun membuat bakso ini masih dicari hingga kini.