Penasaran dimana tempat nongkrong mahasiswa daerah Suhat Malang yang harus kamu coba? Kota Malang memang masih menjadi magnet bagi mahasiswa pendatang. Banyak lulusan SMA yang memang mengincar kota Malang untuk menjadi kota tujuan kuliahnya. Di era digital saat ini banyak mahasiswa yang sedang mengerjakan tugas tapi bosan dengan suasana kampus atau perpustakaan. Kebanyakan mereka memilih cafe sebagai tempat berkumpul dan mengerjakan tugas. Berikut beberapa tempat nongkrong mahasiswa daerah Suhat Malang yang biasa didatangi mahasiswa. Kamu bisa coba salah satunya.

Bureau Coffee And Dine

Cafe yang terletak di Jl. Soekarno Hatta Blok D No. 509 ini sepertinya memang sengaja didesain sebagai tempat nongkrong mahasiswa daerah Suhat Malang. Terlihat dari pemilihan furniture dan penataan interiornya. Bentuk dan penataan meja kursi seperti ditujukan sebagai tempat meeting santai dan untuk mengerjakan tugas. Cafe ini sudah menjadi tempat favorit bagi para mahasiswa yang mengerjakan tugas dan skripsi. Begitu juga dengan para entrepreneur atau freelancer yang sedang mencari tempat meeting.

Menu yang ditawarkan antara lain ricebowl, spageti, ayam, dan aneka snack. Untuk menu minumannya kamu bisa mencoba kopi, teh, atau susu. Harganya pun cukup terjangkau. Mulai dari Rp. 20.000 an saja.

Baegopa

Rekomendasi tempat nongkrong mahasiswa daerah Suhat Malang berikutnya adalah Baegopa – House Of Hungry. Bagi kalian penggemar kuliner berbahan dasar ayam, makanan di Baegopa – House Of Hungry ini paling cocok buat kamu. Menu utama yang ditawarkan adalah aneka olahan ayam fillet yang dimasak dengan berbagai bumbu khas dari Baegopa. Kamu bisa pilih saus ayam favoritmu, beberapa pilihannya antara lain saus tomat manis, saus barbeque, saus keju, dan saus kecap pedas. Restoran ini berada di Jalan Sukarno Hatta DR-04 Malang. Buka mulai dari pukul 11.00 pagi hingga pukul 22.00 malam.

Eat Two Burger Bar

Rekomendasi tempat nongkrong mahasiswa daerah Suhat Malang berikutnya adalah Eat Two Burger Bar. Yang lokasinya berada di Jalan Sukarno Hatta Kavling A2. Cafe ini buka dari pukul 10.00 pagi hingga pukul 22.00 malam. Memang desain interiornya tidak spesifik untuk mengerjakan tugas, tetapi tempatnya cukup nyaman untuk nongkrong bersama teman-teman. Pelayanannya pun cukup cepat, jadi tidak membuat antrian terlalu panjang.

Yang membedakan burger di Eat Two Burger dengan tempat lain adalah burger di sini merupakan paduan dari beberapa burger sekaligus. Kamu juga bisa meracik sendiri campuran saus burger yang berbeda-beda sesuai dengan seleramu. Roti burgernya pun enak dan empuk. Begitu juga dengan isian daging maupun sayurannya. Dijamin tidak mengecewakan. Kamu juga akan mendapatkan snack chips saat menunggu pesananmu datang. Selain itu juga disediakan sarung tangan plastik untuk makan burger, kamu jadi tidak perlu khawatir makan belepotan kan.

By