Malam hari memang menjadi waktu yang tepat untuk menikmati kuliner. Apalagi ditempat dengan udara yang dingin seperti di kota Batu Malang. Pasti rasanya sangat kurang jika tidak mengunyah makanan. Bagi yang ingin menikmati kuliner malam kota Batu Malang sembari merasakan dinginnya udara, sangat disarankan untuk mencoba beberapa kuliner yang akan dibahas di artikel ini. Jadi tak usah khawatir ya jika sewaktu waktu perut anda keroncongan. Ada beberapa pilihan nih yang bisa dicoba.

Sate Kelinci

Sate memang pas untuk kuliner khas malam hari yang nikmat. Dengan cara dibakar, keharuman daging yang dilumuri dengan bumbu kacang akan tercium meskipun dari jarak jauh. Tetapi daging ayam dan kambing sudah sangat biasa kan? Jika anda mampir ke kota Batu, anda bisa mencoba sate kelinci. Kedengarannya memang sedikit miris karena binatang ini sangat imut. Namun bagi yang penasaran dengan rasanya, anda bisa mendapatkannya di pinggir jalanan kota Batu. Atau jika ingin nyaman lagi, carilah tempat di dekat tempat wisata seperti di dekat Museum Angkut. Sambil menyantap sate kelinci yang berstektur berbeda dari daging ayam, anda bisa memandang indahnya kota Batu Malang yang terlihat dari lampu-lampu.

Jagung Bakar

Selain sate kelinci, jagung menjadi pilihan kedua untuk kuliner malam kota Batu Malang. Siapa sih yang tidak suka dengan kudapan yang satu ini? Dengan cara memasak yang sama seperti sate yaitu dibakar, rasa jagung yang biasanya tidak membuat anda berselera, menjadi menggiurkan. Apalagi jika anda memilih rasa seperti manis, asin, atau pedas. Ada satu rekomendasi tempat untuk mendapatkan kuliner ini yaitu di Jagung Bakar & STMJ Kasiman. Konon katanya ini adalah jagung bakar tertua di kota Batu. Dengan pilihan rasa yang banyak dan harga murah, jagung bakar ini sangat pas sebagai teman nongkrong malam anda.

Ketan

Ketan dengan varian topping menjadi kuliner malam kota Batu Malang yang ketiga. Menjadi kuliner khas kota Batu, ketan sangat sayang jika anda lewatkan. Bagi wisatawan yang berasal dari luar kota Malang pasti mencari kuliner yang satu ini. Apakah anda mendengar satu nama yang sudah sangat melegenda yaitu Pos Ketan Legenda? Tempat ini menjadi jujugan para anak muda khususnya pada malam minggu untuk nongkrong. Tempatnya sangat mudah ditemui karena berada di Alun Alun Kota Batu Malang. Jadi, jika salah satu rencana liburan anda ke Alun Alun ini, sempatkan untuk mampir ke Pos Ketan Legenda ya. Banyak pilihan toppingnya lho dari yang tradisional hingga modern. Harganya pun juga tidak akan menguaras kantong.

Bakso Kuah

Menjadi makanan favorit semua kalangan, Bakso kuah sangat cocok untuk disantap di malam hari. Sangat mudah untuk menemukan kuliner malam kota Batu Malang ini. Anda bisa mementukan dimana tempat yang nyaman, di pinggir jalan atau rumah makan. Jika tidak tahu dimana saja anda dapat mendapatkan kuliner bakso ini, anda bisa datang ke Bakso Pemuda, Bakso Arief, dan Bakso Arema Cak Tono. Semakin lengkap deh liburan anda jika tidak melewatkan kuliner ini.