Bisnis kuliner di Malang memang sudah sangat maju pesat. Hampir di seluruh kawasan hingga kecamatan memiliki wisata kuliner yang terkenal. Nah, kali ini kita membahas kuliner di Tidar Malang yang sering dicari orang. Bukan hanya khas Jawa saja ya karena ada juga yang lebih kekinian. Sudah kebayang kah menu apa yang wajib untuk dicari di kawasan Tidar. Informasi tersebut mungkin bisa membantu mempermudah anda dalam berkulineran.
Nasi Pecel Mbak Poer
Menjadi salah satu tempat legendaris, Nasi Pecel Mbak Poer menawarkan rasa pecel yang khas. Ada ragam lauk yang akan semakin membuat napsu makan meningkat. Kelebihan lainnya dari warung ini adalah pilihan dari bumbu pecelnya ada yang pedas, cukupan, dan tidak pedas. Apalagi harganya pas untuk ukuran nasi pecel. Mantap deh pokoknya, apalagi dengan peyek khas yang sangat renyah.
Alamat: Jl. Raya Tidar No.50, Karangbesuki, Kec. Sukun, Kota Malang
Jam Buka: 07.00 – 13.00 WIB
Nasi Ayam Semar
Masih dengan menu berat, ada Nasi Ayam Semar yang rekomended buat para penggemar kuliner khas Semarang. Lumayan lengkap lho pilihan menu nasinya mulai dari tahu gimbal, tahu pong, hingga asem-asem daging. Sangat cocok untuk dijadikan santap siang dan pagi. Tempatnya luas dan nyaman deh dengan harga yang lumayan terjangkau.
Alamat: Jl. Raya Tidar No.31A, Karangbesuki, Kec. Sukun, Kota Malang
Jam Buka: 06.00–20.00 WIB, Senin 06.00–14.00 WIB
Kimchi Story
Setelah itu kita lanjut ke kuliner di Tidar Malang yang lebih kekinian. Menjadi salah satu tempat yang menawarkan masakan bercita rasa Korea, Kimchi Story cocok bagi yang sedang ingin makanan negara ginseng ini. Lumayan banyak menu yang bisa dipesan dari tteobeoki, ramnyeon, hingga bulgogi. Ada juga menu es asal Korea yaitu bingsoo yang bisa menyegarkan hari anda. Untuk harga mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 55.000.
Alamat: Jl. Raya Tidar No.2A, Gading Kasri, Kec. Klojen, Kota Malang
Jam Buka: 15.00–21.00 WIB, Senin Tutup
Bakso Pak Samut
Bakso memang menjadi kuliner yang paling banyak dicari di kota Malang. Sangat mudah untuk menemukan orang yang berjualan kuliner yang diolah dari daging sapi ini. Tahukah anda jika bakso ini sudah berdiri sejak tahun 1975. Disini anda bisa menemukan bakso halus, kasar, isi puyuh, siomay basah, siomay goreng, dan lainnya dengan harga yang ekonomis. Namun, konon katanya, bakso yang di jual disini non halal.
Alamat: Jl. Tidar Blok G, Ruko Raya Tidar No.50e, Karangbesuki, Kec. Sukun, Kota Malang
Jam Buka: 10.30–20.00, Minggu Buka 24 jam